Arsenal akan berhadapan dengan tim asal Perancis yaitu Lyon dalam ajang Final Emirates Cup 2019. Pada laga ini Arsenal akan tampil sebagai tuan rumah dan pertandingan sengit ini akan berlangsung di, Emirates Stadium, pada hari Minggi 28 Juli 2019, pukul 21.15 WIB. Dalam laga ini para pencinta bola sangat memfavoritkan The Gunners meraih trophy Emirates Cup. Karena peforma Arsenal saat ini sangat baik dan telah menunjukan peningkatan di musim ini. Sementara Lyon belum dapat tampil konsisten pada beberapa laga ujicoba yang mereka mainkan.
Peforma Tim Arsenal
Tim asuhan Unai Emery berhasil tampil memuaskan di ajang International Championship, dimana mereka berhasil mengalahkan Bayern Munchen dan Fiorentina. Pada pertandingan melawan Real Madird, The Gunners berhasil membuat El Real kesulitan dan akhirnya laga dimenangkan oleh Real Madrid lewat drama adu Pinalti. Namun kekalahan tersebut membuat Unai Emery merasa puas bawah timnya telah mengalami peningkatan yang pesat. Dalam laga melawan Lyon, para pemain Arsenal akan menggunakan formasi 4-2-3-1. Dalam laga ini Duo Auba Laca akan menunjukan permainan terbaik mereka di laga ini, sementara pangeran Lapangan The Gunners Mesut Ozil akan memberikan umpan-umpan terbaiknya agar Auba Laca dapat mencetak gol cepat dan Arsenal menang di laga Final kali ini.
Peforma Tim Lyon
Lyon baru saja kalah dari tim asal Italia yaitu Genoa dengan skor 3 - 4. Dalam laga tersebut Lyon berhasil dipermalukan di kandang mereka sendiri. Kekalahan ini dikarenakan bek inti mereka diganti pada babak kedua dan pelatih Lyon memasukan bek-bek yang belum memiliki banyak jam terbang. Pada laga tersebut Lyon menggunakan formasi 4-3-3, dan pada laga tersebu lini depan Lyon juga gagal tampil maksimal, namun pemain tengah Lyon Thiago Mendes berhasil tampil sangat cekatan dalam laga ini. Jika pada laga melawan Arsenal para pemain Lyon tampil dengan peforma yang lebih baik dan solid pada lini pertahanan mereka, maka Lyon akan menang di laga ini.
Prediksi Line Up
Arsenal (4-2-3-1)
Bernd Leno
Kolasinac - Sokratis - Chambers - Jenkinso
Willock - Xhaka
Mkhitaryan - Ozil - Aubameyang
Lacazette
Lyon (4-3-3)
Anthony Lopes
Kenny Tete - Mbiwa - Denayer - Rafael
Jean Lucas - Thiago Mendes - Cheikh
Kitala - Amine Gouri - Martin Terrier
Prediksi Skor
Arsenal 2 - 0 Lyon